Emas Merosot ke Level Terendah 4 Bulan Terakhir

Written By bopuluh on Kamis, 20 Desember 2012 | 17.02

Emas Merosot ke Level Terendah 4 Bulan Terakhir

Jumat, 21 Desember 2012 | 07:52 WIB

NEW YORK, KOMPAS.com - Harga kontrak emas pada perdagangan Kamis (20/12/2012) waktu setempat merosot ke level terendah sejak Agustus lalu. Data Bloomberg menunjukkan, pada pukul 13.56 waktu New York, harga kontrak emas untuk pengantaran Februari terpangkas 1,3 persen menjadi 1.645,90 dollar AS per troy ounce di Comex, New York.

Pada transaksi sebelumnya, kontrak yang sama sempat menyentuh 1.636 dollar AS, level terendah sejak 21 Agustus. Sepanjang tahun ini, harga emas sudah naik 5 persen.

Penurunan harga emas terjadi setelah data menunjukkan pertumbuhan ekonomi mencatatkan pertumbuhan yang lebih besar ketimbang prediksi pada kuartal lalu. Kondisi ini meredakan ekspektasi bahwa the Federal Reserve akan meningkatkan kebijakan stimulus moneternya.

"Data PDB lebih baik dari prediksi. Sehingga, pemikiran bahwa pemulihan ekonomi akan mengakhiri program quantitative easing yang dilakukan the Fed," jelas Phil Streible, senior commodity broker RJ O'Brien & Associates di Chicago. 

Catatan saja, pertumbuhan ekonomi AS (PDB) naik 3,1 persen pada kuartal III lalu. Angka ini lebih tinggi ketimbang prediksi analis. (Barratut Taqiyyah/Kontan)

Sumber :

KONTAN

Editor :

Erlangga Djumena


Anda sedang membaca artikel tentang

Emas Merosot ke Level Terendah 4 Bulan Terakhir

Dengan url

http://chooseacolorfengshui.blogspot.com/2012/12/emas-merosot-ke-level-terendah-4-bulan.html

Anda boleh menyebar luaskannya atau mengcopy paste-nya

Emas Merosot ke Level Terendah 4 Bulan Terakhir

namun jangan lupa untuk meletakkan link

Emas Merosot ke Level Terendah 4 Bulan Terakhir

sebagai sumbernya

0 komentar:

Posting Komentar

techieblogger.com Techie Blogger Techie Blogger