Testis Sakit karena Celana Ketat

Written By bopuluh on Minggu, 03 Februari 2013 | 17.02

TANYA :

Dok, sudah beberapa hari saya merasa tak nyaman menggunakan celana ketat  baik itu celana biasa atau celana dalam.  Saya merasakan nyeri di bagian testis sebelah kanan dan pada lipatan paha. Dan sekarang pun ketika memakai celana yang tidak ketat kok rasanya agak menekan testis sebelah kanan, dan juga terasa risih/nyeri. Rasanya juga sampai ke perut bagian kanan bawah... Kenapa ya dok, apakah yang terjadi? Sebagai informasi, saya  sebelumnya sempat menjalani olahraga badminton dengan durasi dan porsi yang lama. Apakah penggunaan celana ketat dan faktor olahraga mempengaruhi ?  

(Mulyono, 35, Klaten)


JAWAB :


Kalau begitu yang Anda rasakan, tampaknya tidak ada kaitan dengan celana ketat atau tidak ketat. Pada umumnya, celana ketat tidak sampai menimbulkan rasa nyeri atau sakit. Yang ada biasanya hanya perasaan tidak nyaman karena terlalu tertekan.

Tetapi kalau sampai nyeri, apalagi sampai ke bagian perut bawah mungkin saja terjadi suatu gangguan yang menyebabkan radang atau infeksi, Olahraga seperti badminton yang disertai lompatan dan hentakan, antara lain dapat menyebabkan terpelintirnya penggantung buah zakar yang mengakibatkan nyeri dan radang.

Saya sarankan Anda segera memeriksakan diri ke dokter untuk memastikan apa yang sebenarnya terjadi.


Anda sedang membaca artikel tentang

Testis Sakit karena Celana Ketat

Dengan url

http://chooseacolorfengshui.blogspot.com/2013/02/testis-sakit-karena-celana-ketat.html

Anda boleh menyebar luaskannya atau mengcopy paste-nya

Testis Sakit karena Celana Ketat

namun jangan lupa untuk meletakkan link

Testis Sakit karena Celana Ketat

sebagai sumbernya

0 komentar:

Posting Komentar

techieblogger.com Techie Blogger Techie Blogger