Jokowi Tidak Tahu Diberitakan The New York Times

Written By bopuluh on Kamis, 26 September 2013 | 18.03


JAKARTA, KOMPAS.com - Pemberitaan tentang sepak terjang Gubernur DKI Jakarta Joko Widodo telah sampai ke Amerika Serikat melalui The New York Times. Namun, Jokowi mengaku belum tahu dirinya jadi pemberitaan surat kabar ternama itu.

"Saya belum tahu (dimuat The New York Times)," ujar Jokowi usai menghadiri Harlah ke-9 Wahid Institute, Jakarta, Kamis (26/9/2013).

Jokowi yang dijuluki man of the people itu mengungkapkan, dirinya hanya ingin fokus mengurus Jakarta, khususnya persoalan warga yang masih tinggal di kawasan kumuh.

"Di Jakarta ada 360 kawasan kumuh adan ada tiga jutaan orang yang berhimpitan tinggalnya di rumah yang luasnya 2x2 meter," tutur Jokowi.

The New York Times menyoroti gaya blusukan Jokowi, dengan memberikan judul "Jokowi, a Governor at Home on the streets" pada artikel yang ditulis Joe Cochrane. Ditulisan yang dimuat pada Rabu (25/9/2013), diceritakan bagaimana Jokowi berkeliling ke kawasan kumuh, pasar tradisional, dan tempat lainnya.

"Orang Indonesia shock melihat pemimpinannya keluar dari kantor mereka," tulis The New York Times.

Komentar Jokowi tentang blusukan juga dimuat oleh koran tersebut. Menurut Jokowi, di artikel itu, dia menemui orang-orang di jalan sebagai demokrasi di jalanan. "Saya menjelaskan program, kemudian saya mendapat masukan," kata Jokowi.

New York Times juga menggambarkan bagaiman Jokowi merupakan sebuah harapan di mana dia tidak menggunakan jabatan untuk memperkaya diri. Jokowi dipuji sebagai politisi bersih. Jokowi juga dinilai sukses membereskan PKL Tanah Abang dan menormalisasi Waduk Pluit.

Media AS ini juga menyebut Jokowi sebagai man of the people. Jokowi calon paling kuat menjadi persiden menggantikan SBY pada 2014. Tapi, keputusan masih menunggu Megawati Soekarnoputri yang mengendalikan PDI Perjuangan, partai tempat Jokowi bernaung.

Editor : Ana Shofiana Syatiri


Anda sedang membaca artikel tentang

Jokowi Tidak Tahu Diberitakan The New York Times

Dengan url

http://chooseacolorfengshui.blogspot.com/2013/09/jokowi-tidak-tahu-diberitakan-new-york.html

Anda boleh menyebar luaskannya atau mengcopy paste-nya

Jokowi Tidak Tahu Diberitakan The New York Times

namun jangan lupa untuk meletakkan link

Jokowi Tidak Tahu Diberitakan The New York Times

sebagai sumbernya

0 komentar:

Posting Komentar

techieblogger.com Techie Blogger Techie Blogger